Sabtu, 29 Juli 2017

Resiko Usaha



Apa itu resiko ?
Resiko adalah informasi, kejadian atau kerugian yang terjadi sebagai akibat dari keputusan yang diambil dalam kehidupan sehari-hari.
Sebagai seorang wirausaha/pengusaha, tentunya akan banyak keputusan yang harus diambil.
Dan sebagai Seorang wirausaha/pengusaha haruslah berani dalam mengambil resiko.

Meskipun resiko memiliki 2 opsi kemungkinan yang berdampak dalam usahanya, yaitu keuntungan atau kerugian. Sebagai seorang pengusaha kita dituntut agar bisa menghindari dari yang namanya kerugian dan kegagalan. Namun, bukan bearti kita harus selalu menghindar dalam menghadapi atau mengambil sebuah resiko.

Robert T. Kiyosaki, merupakan seorang yang berada di kuadran I sebagai seorang investor. Ia pernah mengatakan bahwa, seseorang akan mengalami setidaknya lima kali kegagalan dalam bisnis yang dibangunnya, sebelum ia mencapai kesuksesan. Jadi, jangan pernah takut dalam mengambil resiko, dan jangan pernah takut untuk gagal. Karena kegagalan yang dialami merupakan selangkah jalan bagi kita untuk meraih kesuksesan.

Setiap keputusan yang diambil, pasti terdapat resiko yang menghampiri. Sebagai seorang pengusaha kita harus bisa cepat dalam mengambil keputusan.
 Sebagai seorang pengusaha pun kita harus berani dalam mengambil resiko.
Karena itulah yang membedakan antara pengusaha dengan pedagang,

Pengusaha berani mengambil resiko, agar perusahaan (usaha) yang dibangunnya dapat berkembang dan lebih maju lagi.
Sedangkan pedagang, cenderung tidak berani dalam mengambil resiko, atau bahkan malah menghindari resiko. Itulah sebabnya seorang pedagang cenderung tidak mengalami perkembangan dan kemajuan dalam usaha yang dijalani nya.



Didalam membangun sebuah bisnis tentunya banyak faktor yang harus  diperhatikan dan dipertimbangkan.

Mulai dari faktor :
1. Pengaturan/manajemen,
2. Operasional,
3. Pemasaran
4. keuangan
Setiap faktor pasti dibutuhkan pengambilan keputusan.

Untuk mengembangkan dan memajukan usaha, di setiap faktor pastilah ada keputusan yang beresiko yang harus diambil dan dihadapi.

Load disqus comments

0 komentar